BERITA POPULER: Langkah Membuat Label Buku hingga Perbedaan dan Cara Lakukan Push Up, Knee Up, dan Sit Up

By Tyas Wening, Jumat, 17 Desember 2021 | 10:15 WIB
Simak cara untuk membuat label buku untuk perpustakaan. (MaxPixel's contributors)

2. COVID-19 Varian Omicron Sudah Masuk Indonesia, Ketahui 10 Gejalanya Ini Agar Lebih Waspada

Virus COVID-19 varian Omicron sudah ditemukan di Indonesia. Informasi ini resmi diumumkan pemerintah pada Rabu (15/12/2021).

Dikutip dari Kompas.com, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan, infeksi ini dialami oleh seorang petugas kebersihan yang bekerja di rumah sakit rujukan COVID-19, Wisma Atlet.

Pak Budi menambahkan, pada 8 Desember lalu, ada tiga orang pekerja kebersihan di Wisma Atlet yang hasil tesnya positif COVID-19.

Kemudian, pada 10 Desember, ketiganya dikirim ke Balitbangkes untuk dilakukan tes lebih lanjut.

Baca Juga: Ingin Buat Perpustakaan Kecil di Rumah, Ini 5 Langkah Membuat Label Bukunya

Lalu, hasil tes keluar pada 15 Desember 2021 dan tiga orang pekerja kebersihan yang positif COVID-19 tadi, salah satunya terpapar varian Omicron.

Sedangkan, dua orang petugas kebersihan yang positif dipastikan tidak terpapar varian B.1.1.529 itu.

Untuk itu, kita diimbau untuk tetap melakukan protokol kesehatan. Agar lebih waspada, kita juga perlu mengenal apa saja gejala varian Omicron ini. Ketahui selengkapnya di artikel ini, ya.