Khasiat Kencur Mentah untuk Kesehatan, Cegah Karies Gigi hingga Atasi Diare

By Iveta Rahmalia, Kamis, 23 Desember 2021 | 16:45 WIB
Kencur juga bisa dikonsumsi dalam keadaan mentah. (creative commons/Luc Viatour)

Bobo.id - Teman-teman pernah melihat atau bahkan mengonsumsi kencur?

Kencur atau Kaempferia galanga L. adalah salah satu rempah yang tumbuh subur di Indonesia.

Selain dijadikan obat tradisional, kencur juga biasa diolah menjadi penyedap masakan. Sebab, kencur punya rasa yang segar dan aroma yang khas.

Baca Juga: Sering Sulit Dibedakan, Ini Perbedaan dan Manfaat 4 Rempah yang Sering Ada di Dapur

Kencur sering dicampurkan ke dalam berbagai masakan, contohnya urap, rempeyek, bumbu pecel, hingga seblak.

Selain itu, ternyata kencur juga bisa dikonsumsi mentah, lo.

Mengonsumsi kencur mentah juga dapat memberikan berbagai manfaat untuk tubuh.

Yuk, ketahui manfaat mengonsumsi kencur mentah untuk tubuh!