Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Perkembangan Psikologis pada Masa Pubertas

By Thea Arnaiz, Jumat, 24 Desember 2021 | 08:00 WIB
Contoh soal dan pembahasan mengenai perkembangan psikologis pada masa pubertas. (Foto oleh RODNAE Productions dari Pexels)

Bobo.id - Perkembangan yang terjadi ketika masa pubertas tidak hanya dari perkembangan fisik tubuh saja.

Tapi, kita semua baik anak laki-laki dan anak perempuan akan mengalami perkembangan psikologis.

Psikologis adalah segala tingkah laku yang memengaruhi kehidupan sehari-hari.

Tentunya, tingkah laku anak-anak akan berubah seiring waktu sesuai dengan kondisi masa pubertasnya.

Perkembangan psikologis anak-anak menuju remaja dan dewasa awal dipengaruhi oleh hormon.

Oleh sebab itu, anak pun akan mengubah kepribadiannya dan mempengaruhi hubungan sosialnya.

Baca Juga: Kalimat Utama, Gagasan Pokok, dan Kalimat Penjelas dalam Teks ‘Hak-hak Warga Negara’, Cari Jawaban Kelas 6 SD Tema 6

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang materi ini, teman-teman bisa menyimak contoh soal dan pembahasan materi tentang perkembangan psikologis pada masa pubertas. Yuk, simak berikut ini. 

1. Apa yang menyebabkan terjadinya perubahan psikologis pada masa pubertas? 

Jawaban: Hal yang menyebabkan terjadinya perubahan psikologi pada masa pubertas adalah perubahan hormon tubuh.

Tubuh mulai mengaktifkan hormon-hormon yang sebelumnya belum aktif, seperti hormon reproduksi dan hormon adrenalin.