4. Setelah adonan licin, kurangi ukuran gilingan. Giling kembali 2-3 kali sampai licin. Lakukan menggiling adonan sampai ke nomor 7. Terakhir, plong adonan menggunakan ring cutter diameter 8 cm. Sisihkan.
5. Isi, campurkan ayam, udang, kulit ayam, bawang putih, daun bawang, kecap ikan, minyak wijen, minyak ayam bawang, garam, merica, dan gula. Uleni sampai tercampur rata.
6. Tuang air es. Uleni rata. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata.
7. Ambil selembar kulit. Beri campuran isi. Satukan kea rah atas sambil dilipit-lipit pinggirannya. Taburi atasnya dengan sedikit wortel parut. Semprot dengan air agar lembap.
8. Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api sedang, 20 menit sampai matang.
9. Sambal, rebus cabai dan bawang putih hingga harum. Blender cabai merah keriting, cabai merah besar, ebi, bawang putih, dan air sisa rebusan cabai sampai halus.
10. Masak di atas api sedang sampai mendidih. Bubuhi saus tomat, saus sambal, gula, dan garam. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai kental. Tambahkan cuka. Aduk rata.
11. Sajikan siomay bersama saus sambal.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.