Bisa Jadi Menu Sarapan dan Camilan, Ini Resep Churros Hidangan Lezat Khas Spanyol 

By Amirul Nisa, Kamis, 30 Desember 2021 | 07:00 WIB
Churros yang bisa jadi menu sarapan pagi. (azerbaijan_stockers/freepik)

Oleh masyarakat Spanyol you tiao diubah resepnya dengan mencetak adonan dengan bentuk bintang.

Lalu makanan itu pun terkenal dan dijual di banyak tempat karena proses membuatnya yang mudah.

Churros pun terus mengalami perubahan dan memiliki beragam varian.

Teman-teman juga bisa membuat makanan ini dengan mudah di rumah, lo.

Ikuti resep di bawah ini dan teman-teman bisa membuat churros lezat dengan nikmat.

Baca Juga: Bisa Jadi Teman Nonton Film Akhir Tahun, Ini Resep dan Tips Membuat Popcorn Karamel yang Lezat

 

Resep Churros

Saat membuat churros teman-teman akan memerlukan kompor untuk memasak proses awal hingga proses menggoreng.

Karena itu, teman-teman harus membuat makanan ini bersama dengan orang tua atau orang dewasa, ya.

Yuk! Mulai siapkan bahan-bahan berikut ini.

Bahan:

- 50 ml air

- 100 gram mentega tawar atau margarin

- 150 gram tepung terigu protein sedang

- 1/4 sendok teh garam

- 3 butir telur

- minyak untuk menggoreng