Vaksin booster sendiri adalah dosis vaksin tambahan yang diberikan sesudah pemberian vaksin dosis utama diberikan.
Nah, pemberian vaksin booster ini bisa memberikan perlindungan lebih untuk tubuh dari penyakit tertentu.
Pemberian vaksin booster untuk beberapa jenis penyakit ini diberikan karena beberapa vaksin tertentu akan mengalami penurunan fungsi perlindungan untuk tubuh.
Fungsi Vaksin Booster COVID-19
Teman-teman sudah mengetahui apa itu vaksin booster, yang ternyata tidak hanya diberikan untuk vaksinasi COVID-19 yang sudah dilakukan sebelumnya.
Lalu, apa fungsi dari vaksin booster COVID-19, ya? Cari tahu, yuk!
1. Menjadi Penguat Dosis Vaksin Sebelumnya
Baca Juga: Bukan Hanya Pilah Sampah, Ini 5 Cara Hingkan Bau Tidak Sedap pada Tempat Sampah
Bagi seseorang yang sudah mendapatkan dua dosis vaksin COVID-19, maka ia bisa mendapatkan vaksin booster.
Fungsi pertama dari vaksin booster COVID-19 ini adalah untuk menjadi penguat dosis vaksin sebelumnya.
Kemampuan vaksin yang diberikan untuk melindungi tubuh ternyata bisa menurun seiring waktu.
Bersumber dari situs HelloSehat, saat seseorang mendapatkan vaksin dosis pertama, maka sistem imun tubuh akan menhasilkan antibodi yang kemampuannya akan menurun.