Gelombang Tsunami Terjadi di Pulau Terbesar Tonga, Inilah Fakta-Fakta tentang Tsunami

By Grace Eirin, Senin, 17 Januari 2022 | 13:30 WIB
Bagaimana tsunami dapat terjadi? (RF._.studio/Pexels)

Cincin Api terbentuk dari pergerakan lempeng tektonik yang terus bergerak di wilayah Cincin Api ini.

Indonesia termasuk salah satu negara yang dilewati jalur Cincin Api dan memiliki hampir 130 gunung berapi aktif, salah satunya Gunung Krakatau.

Gunung api banyak terdapat di area ini, sehingga sering terjadi bencana gempa bumi. 

Penyebab Tsunami

Ada beberapa penyebab yang dapat memicu terjadinya gelombang tsunami, antara lain gempa bumi, tanah longsor bawah laut, dan letusan gunung api. 

Ketika dasar laut di batas lempeng bergerak naik-turun, maka air di atasnya akan membentuk gelombang besar penyebab tsunami. 

Gelombang tsunami bergerak dengan kecepatan mencapai 805 kilometer per jam, atau secepat pesawat jet. 

Baca Juga: Fakta Gunung Krakatau: Letusannya Menyebabkan Tsunami Besar dan Lebih Kuat dari Bom Atom Hiroshima-Nagasaki

Dengan kecepatan tersebut, gelombang tsunami dapat melintasi seluruh hamparan Samudra Pasifik dalam waktu kurang dari sehari. 

Akibat Tsunami

Tsunami biasanya terdiri dari serangkaian gelombang, sehingga kekuatan destruktifnya akan semakin parah saat gelombang yang berurutan mencapai pantai. 

Destruktif adalah sebuah kata sifat yang artinya bersifat merusak, memusnahkan, dan menghancurkan.