Gelombang Tsunami Terjadi di Pulau Terbesar Tonga, Inilah Fakta-Fakta tentang Tsunami

By Grace Eirin, Senin, 17 Januari 2022 | 13:30 WIB
Bagaimana tsunami dapat terjadi? (RF._.studio/Pexels)

Bobo.id - Gelombang tsunami menghantam pulau terbesar Tonga, Tongatapu di Samudera Pasifik setelah letusan gunung berapi Hunga Tonga Hunga Ha'apai, Sabtu (15/1/2022). 

Gunung berapi Hunga Tonga Hunga Ha'apai pertama kali meletus pada Jumat (14/1/2022) hingga meluncurkan segumpal abu sejauh 20 kilometer.

Tsunami yang terjadi menyapu pesisir dan menerjang hingga ke ibu kota Tonga Nuku’alofa, bahkan juga muncul di Jepang akibat letusan gunung ini.

Tonga yaitu sebuah kepulauan yang terletak di Samudera Pasifik Selatan sekitar 2.000 mil di timur Brisbane, Australia.

Nah, untuk mengetahui apa itu bencana tsunami dan penyebabnya, mari simak penjelasan berikut. 

Apa itu Tsunami? 

Tsunami adalah serangkaian gelombang laut yang mengirimkan gelombang air ke daratan, biasanya bisa mencapai ketinggian 30 meter. 

Dilansir dari National Geographic, tsunami dapat terjadi karena adanya gempa bumi besar di bawah laut. 

Diketahui, sebagian besar tsunami terjadi di "Cincin Api" Samudra Pasifik, karena area ini aktif secara geologis.

Baca Juga: 4 Letusan Gunung Berapi Terbesar dalam Sejarah, Bahkan Ada yang Sebabkan Tsunami dan Perubahan Suhu

Cincin Api adalah sebuah jalur berbentuk tapal atau sepatu kuda yang terdiri dari lebih dari 450 gunung berapi di tepi Samudra Pasifik.

Jalur Cincin Api terbentang sepanjang 40.000 kilometer dan 80% gempa bumi di dunia terjadi di wilayah ini, lo.