Tengah malam
Apa yang terjadi dan mengapa?
Gita melihat bintang jatuh dan melihat banyak bintang pada malam hari.
Baca Juga: Nama-Nama Alat Transportasi dalam Bahasa Inggris Berdasarkan Jenisnya
Padahal, di tempat tinggalnya Gita tidak bisa melihat bintang sebanyak ini. Lalu, Gita pun bertanya kepada ayahnya kenapa ini bisa terjadi.
Bagaimana penyelesaiannya?
Ayahnya pun menjelaskan kenapa kita bisa melihat begitu banyak bintang di Kampung Wae Rebo, karena ada dua hal.
Pertama, kita sedang pada ketinggian yang cukup tinggi untuk melihat bintang-bintang.
Sedangkan, yang kedua adalah karena Kampung Wae Rebo tidak banyak polusi cahayanya.
Polusi cahaya adalah suatu keadaan ketika cahaya berpendar terlalu banyak, bahkan berlebihan.
Sumber utama polusi cahaya berasal dari sumber cahaya buatan. Contohnya, lampu-lampu yang biasa digunakan sebagai penerang jalan, papan iklan, lampu dekorasi, lampu gedung, lampu kendaraan, dan lainnya.
Pendaran cahaya ini dapat menghalangi kita untuk melihat benda-benda langit
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD Tema 9, Menjelajah Luar Angkasa Edisi Revisi 2018.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.