Cara Melakukan Gerakan Berayun dan Manfaatnya, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Selasa, 25 Januari 2022 | 09:00 WIB
Manfaat dan cara melakukan gerakan berayun. (macrovector/Freepik)

Bahkan gerakan ini juga akan menjaga metabolisme tubuh menjadi lebih baik.

Dengan banyaknya manfaat itu, teman-teman bisa dengan rutin melakukan gerakan berayun setiap hari.

Untuk melakukan gerakan tersebut, ikuti langkah-langkah berikut, ya.

Cara Melakukan Gerakan Berayun

Pertama berdiri tegap di bawah tumpuan dengan pelindung matras pada bagian bawah.

Baca Juga: 4 Permainan Tradisional untuk Mengisi Waktu Luang, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD

Lalu buka kaki selebar bahu dan angkat tangan ke atas.

Lompat untuk menjangkau tumpuan dan genggam dengan erat.

Gerakan tubuh ke depan dan ke belakang sebanyak masing-masing empat kali.

Setelah itu, melompatlah ke arah depan sambil melepaskan genggaman pada tumpuhan.

Saat melompat, teman-teman bisa melakukan gerakan memutar setengah lingkaran.

Lalu mendaratlah dengan sempurna di matras yang aman. Pada saat mendarat teman-teman akan menghadap ke arah sebaliknya karena gerakan memutar.

Lakukanlah gerakan ini beberapa kali dalam sehari untuk menyehatkan tubuh.

Nah, itu tadi manfaat dari melakukan gerakan berayun yang bisa sehatkan tubuh.

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.