Contoh Soal dan Pembahasan tentang Variasi dan Kombinasi Gerak Dasar Jalan, Lari, Lompat, dan Lempar, Materi PJOK Kelas 6 SD

By Thea Arnaiz, Sabtu, 29 Januari 2022 | 07:00 WIB
Contoh soal dan pembahasan mengenai kombinasi gerak dasar dan variasi jalan, lari, lompat dan lempar. (Foto oleh RUN 4 FFWPU dari Pexels)

Bobo.id - Pada pelajaran PJOK kelas 6 SD, tepatnya halaman 71, materinya adalah variasi dan kombinasi gerak dasar jalan, lari, lompat, dan lempar.

Kita akan mengetahui variasi jalan dan lari dengan kombinasi melompat serta variasi jalan dan lari dengan kombinasi melompat dan mendarat.

Selain itu, kita juga mempelajari variasi jalan dan lari dengan kombinasi lempar roket. Apa itu lempar roket?

Lempar roket adalah usaha melempar roket sejauh-jauhnya pada area tertentu.

Roket harus dilempar sejauh mungkin, untuk itu diperlukan kekuatan dan ketepatan gerak tangan.

Teman-teman bisa meningkatkan pemahaman materi ini melalui contoh soal dan pembahasannya berikut ini. 

1. Bagaimana variasi jalan dengan kombinasi lari dalam sprint relay? 

Jawaban: 

- Berjalan ke arah garis start ke papan segitiga yang pertama. Lalu, berjalan mundur ke arah garis start. 

Baca Juga: Mencari dan Menjelaskan Kata-Kata tentang Cuaca dari Surat untuk Komang, Materi Kelas 3 SD Tema 5

- Teruskan lagi berjalan maju ke papan segitiga kedua dan berjalan mundur ke papan segitiga pertama. 

- Setelah itu, berjalan maju ke arah papan segitiga ketiga dan berjalan mundur ke papan segitiga kedua.