Perbedaan Cuaca, Musim, dan Iklim pada Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Senin, 7 Februari 2022 | 09:00 WIB
Menggali informasi tentang perubahan cuaca. (pikisuperstar/freepik)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah sering mendengar tentang cuaca, musim, atau iklim di suatu tempat.

Kali ini, kita akan membahas perbedaan antara cuaca, musim, dan iklim sesuai materi kelas 3 SD tema 5.

Cuaca, musim, dan iklim adalah kondisi alam yang terjadi karena perbedaan wilayah.

Selain itu, tiga peristiwa tersebut terjadi karena ada pengaruh gerakan Bumi terhadap matahari.

Berikut akan dijelaskan perbedaan antara ketiganya.

Cuaca

Cuaca merupakan rata-rata udara di suatu wilayah atau tempat dan relatif lebih sempit.

Sehingga cuaca akan menggambarkan kondisi atmosfer bumi dalam jangka waktu pendek.

Teman-teman pun bisa mengalami beberapa jenis cuaca dalam satu hari, karena cepatnya terjadi perubahan.

Baca Juga: Mencari Informasi pada Teks 'Perbedaan Cuaca dan Iklim', Materi Kelas 3 SD Tema 5

Perubahan cuaca ini bisa terjadi dalam hitugan menit hingga jam.

Perubahan cuaca juga dipengaruhi oleh banyak hal seperti suhu udara, tingkat kelembapan, angin, tekanan udara, curah hujan, dan lain sebagainya.