Unik dengan Rasa Green Tea, Ini Resep Membuat Kue Bandros Green Tea untuk Camilan Akhir Pekan

By Grace Eirin, Jumat, 18 Februari 2022 | 17:00 WIB
Resep kue bandros green tea. (Sajian Sedap)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu makan kue bandros yang menjadi makanan khas Sunda?

Kue ini sering tertukar dengan kue pancong, padahal kedua kue ini sebenarnya berbeda. 

Kue pancong menggunakan campuran tepung beras, tepung tapioka, parutan kelapa, dan gula. Sementara kue bandros tidak menggunakan tepung tapioka. 

Meskipun berbeda, keduanya sama-sama lezat dan cocok dinikmati bersama keluarga saat akhir pekan. 

Nah, kali ini Bobo akan berbagi resep membuat kue bandros dengan cita rasa green tea, nih, teman-teman. 

Yuk, simak resep lengkapnya di sini!

Resep Membuat Kue Bandros Green Tea

Bahan I

60 gram tepung beras

Baca Juga: Resep Cupcake Pisang Kopi, Cocok untuk Sarapan dan Camilan Bergizi

350 ml santan dari 1/2 butir kelapa

2 lembar daun pandan, ikat simpul

2 1/2 sendok teh garam

Bahan II

225 gram tepung beras

1 sendok makan bubuk green tea

300 gram kelapa parut kasar

2 butir telur, dikocok lepas

475 ml air

Baca Juga: Cocok Disantap untuk Makan Malam, Coba Resep Sup Sayur Misoa Ini, yuk!

75 gram gula pasir. untuk taburan

Cara Membuat Bandros Green Tea:

1. Bahan I, rebus tepung beras, santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mengental.

2. Bahan II, aduk rata tepung beras, greentea bubuk dan kelapa parut. Tambahkan rebusan bahan I sambil diaduk rata.

3. Masukkan telur dan air sedikit-sedikit sambil diaduk rata.

4. Panaskan cetakan kue bandros yang sudah dipanaskan. Tuang adonan sampai penuh. Tutup dan biarkan sampai matang.

5. Keluarkan dari cetakan. Sajikan panas dengan taburan gula pasir.

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.