Tidak Semua Menyehatkan, Ini Bagian Ikan yang Beracun dan Tak Boleh Dikonsumsi

By Amirul Nisa, Kamis, 10 Maret 2022 | 16:00 WIB
Bagian tubuh ikan yang sebaiknya tidak dimakan karena beracun. (freepik)

Empedu ikan memiliki kandungan enzim yang memiliki banyak racun.

Saat mengonsumsi empedu ikan, teman-teman akan mengalami syok septik yang merupakan infeksi berat pada organ tertentu, seperti saluran pernapasan hingga pencernaan.

Racun tersebut juga bisa menyebabkan pendarahan berat dalam tubuh. Bahkan pada kondisi terburuk, konsumsi empedu ikan bisa menyebabkan kematian, lo.

Karena itu, sebelum mengolah ikan menjadi makanan, sebaiknya bersihkan dan buang bagian empedunya.

2. Usus Ikan

Bagian lain dari tubuh ikan yang harus dihindari adalah usus ikan.

Usus adalah bagian tubuh ikan yang sangat kotor dan sebaiknya dibuang.

Baca Juga: Tak Hanya Buat Masakan Jadi Lebih Enak, Ini 5 Manfaat Kesehatan dari Katsuobushi

Ikan yang hidup di air rentan terhadap racun dan mikroorganisme yang hidup di dalam air.

Selain itu ada banyak jenis ikan yang hidup dengan mengonsumsi berbagai jenis kotoran.

Setiap makanan yang dikonsumsi itu pun akan masuk dari mulut dan tertinggal di dalam usus.

Karena itu, usus ikan sangat mudah terinfeksi parasit, telur cacing, hingga cacing.