Would
Kata would merupakan bentuk lampau dari will. Would memiliki arti 'mau' atau 'akan' dalam Bahasa Indonesia.
1. Would digunakan ketika kita mengajukan pertanyaan, permintaan, dan pertolongan dengan sopan.Contoh: Would you help me? (Maukah kau membantuku?)
2. Would juga dapat digunakan untuk mengekspresikan sebuah permintaan secara sopan, tidak jauh berbeda dari situasi sebelumnya.Contoh: Would you bring me another cake, please? (Maukah kamu membawakan saya kue lagi, tolong?)
3. Would juga dapat digunakan untuk menjelaskan kebiasaan di masa lampau.Contoh: My Mum would go to bed at 10 PM. (Ibuku (biasanya) akan pergi tidur jam 10 malam).
4. Would juga dapat digunakan untuk menjelaskan sebuah tujuan.Contoh: I would try to go running every morning. (Aku akan mencoba untuk olahraga lari setiap pagi.
5. Would juga bisa digunakan untuk menunjukkan kalimat pengandaian atau sebuah pilihan.Contoh: If I had a lot of money, I would travel around the world. (Jika aku punya banyak uang, aku akan pergi berkeliling dunia.)
Baca Juga: Contoh Karangan Bahasa Inggris 'The Students Describe Their Last Holiday' Beserta Artinya
Could
Kata could merupakan bentuk lampau dari can. Could memiliki arti 'bisa' atau 'dapat'.
1. Could digunakan untuk mengekspresikan kebisaan atau kesanggupan.Contoh: When I was elementary school student, I could memorized 1000 English vocabularies. (Saat aku SD, aku bisa mengingat 1000 kosakata Bahasa Inggris.)
2. Could juga bisa digunakan untuk menyampaikan permintaan.Contoh: Could you tell me the answer? (Bisakah kamu beritahu aku jawabannya?)