Jangan Dilakukan Lagi, Ini 6 Kebiasaan Buruk yang Buat Rumah Nampak Tak Terawat dan Berantakan

By Thea Arnaiz, Selasa, 22 Maret 2022 | 15:30 WIB
Kebiasaan buruk ketika membersihkan rumah. (Foto oleh SHVETS production dari Pexels)

 

Bobo.id - Kebersihan rumah tentu penting dan harus teman-teman jaga. Rumah yang bersih juga menyehatkan penghuninya, lo.

Namun, sering kali ketika menjaga kebersihan rumah, masih banyak kebiasaan buruk yang sering dilakukan.

Akibatnya, rumah jadi kotor, berantakan, dan kurang terawat. Lalu, apa saja kebiasaan buruk itu, ya?

Untuk mengetahuinya, kita bisa menyimak penjelasannya berikut ini.

Kebiasaan Buruk yang Membuat Rumah tidak Terawat dan Berantakan 

1. Membiarkan Pipa Bocor 

Kebocoran pada pipa wastafel dapur, pipa wastafel kamar mandi, dan pipa toilet sering kali diabaikan.

Meskipun air biasanya hanya merembes dan menetes sedikit, tetapi jika tidak segera diperbaiki bisa menyebabkan kerusakan pada rumah, lo.

Seperti pipa toilet yang bocor, lama-kelamaan dapat menyebabkan sumbatan dan meledakkan pipa.

Baca Juga: Bisa Picu Penyakit, Jangan Lagi Sembarangan Simpan Sepatu di Dalam Rumah

Selain itu, area pada pipa bocor yang lembab, memicu pertumbuhan jamur pada dinding rumah.

Oleh karena itu, segera diperbaiki dan jaga kebersihan saluran pipa dari benda-benda asing yang menyumbat.