2. Kentang
Banyak orang yang menaruh kentang di dalam kulkas. Padahal, ini cara yang kurang tepat jika ingin kentang awet.
Kentang yang disimpan di dalam kulkas, patinya akan bereaksi dengan suhu dingin dan berubah menjadi gula.
Akibatnya, tekstur kentang jadi kasar dan rasanya manis, serta tidak enak lagi dimasak.
Untuk itulah teman-teman, simpanlah kentang ke dalam kantung kertas dan letakkan di dalam lemari dapur yang kering.
Selain itu, kentang yang terkena sinar matahari langsung akan berubah hijau dan pahit, karena zat klorofilnya menumpuk.
3. Bawang Bombai
Baca Juga: Jangan Lupa Dilakukan, Ini 5 Manfaat Buka Jendela Rumah Tiap Hari
Siapa yang sering meletakkan bawang bombai ke dalam kulkas? Mulai sekarang, jangan lagi menyimpan bawang bombai ke dalam kulkas.
Karena, suhu kulkas yang dingin, justru membuat pembusukan bawang bombai semakin cepat, lo.
Oleh karena itu, simpan bawang bombai ke dalam kantung kertas yang berlubang dan letakkanlah ke dalam lemari dapur.
Selain itu, jauhkan bawang bombai dari kentang agar tidak memicu pembusukan.