Mengapa Langit di Siang Hari Berwarna Biru? Ini Penjelasannya

By Thea Arnaiz, Kamis, 7 April 2022 | 17:45 WIB
Alasan kenapa langit pada siang hari terlihat berwarna biru. (Foto oleh Nextvoyage dari Pexels)

Bobo.id - Kenapa langit berwarna biru? Teman-teman pasti pernah bertanya-tanya tentang hal ini.

Padahal, sebenarnya langit ini warnanya bermacam-macam, lo. Namun, sering kali pada siang hari mata kita akan menangkap warna biru yang indah dan cantik ini.

Untuk mengetahui alasan kenapa langit pada siang hari berwarna biru, kita dapat menyimak penjelasannya berikut ini. 

Alasan Langit di Siang Hari Berwarna Biru 

Sebenarnya, alasan langit siang hari berwarna biru dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu panjang gelombang matahari melalui Hamburan Rayleight, atmosfer bumi, dan indra penglihatan kita.  

1. Fenomena Hamburan Rayleight 

Fenomena ini sendiri ditemukan oleh ilmuwan fisika dari Inggris yang bernama John William Strutt atau Lord Rayleight.

Hamburan Rayleight adalah fenomena cahaya matahari yang merambat ke permukaan bumi dengan gelombang pendek dan panjang.

Namun, radiasi gelombang pendek ini lebih banyak dihamburkan daripada yang bergelombang panjang, ketika bertemu dengan partikel-partikel di udara.

Baca Juga: Beragam Fenomena Langit di Bulan April 2022, Salah Satunya Hujan Meteor Lyrid

Meskipun sinar cahaya matahari ini terlihat berwarna putih, sebenarnya terdiri dari berbagai macam warna, yaitu merah dan jingga (gelombang panjang) serta ungu, hijau, dan biru (gelombang pendek).

Oleh sebab itu, langit pada siang hari terlihat berwarna biru, karena cahaya matahari gelombang pendek yang paling kuat dihamburkan.