5 Kebiasaan Mencuci yang Buat Handuk Cepat Rusak, Ini Cara Rawat yang Benar

By Amirul Nisa, Jumat, 8 April 2022 | 16:45 WIB
5 kebiasaan mencuci handuk yang justru buat handuk rusak. (freepik)

Dengan begitu teman-teman tidak perlu menggunakan detergen ataupun pelembut pakaian.

2. Air untuk Mencuci Terlalu Panas

Handuk mandi seharusnya dicuci dengan air dingin. Sebab, air panas membuatnya pudar dan mengubah tekstur menjadi kasar.

Namun, aturan ini tidak berlaku bagi handuk putih. Mereka tidak memiliki pewarna yang membuatnya rentan menjadi pudar dan bertekstur kasar.

Bahkan, handuk mandi berwarna putih lebih baik dicuci dengan air panas lantaran dapat mempertahankan warnanya lebih baik daripada menggunakan pemutih.

3. Cara Mengeringkan

Jangan biarkan handuk mandi telalu lama di dalam mesin cuci setelah proses pengeringan. Hal ini dapat merusak serat dan menghilangkan daya serapnya.

Baca Juga: Bikin Cepat Rusak, Jangan Lagi Cuci Panci dan Wajan saat Masih Panas

Selain itu, handuk tidak bisa hanya dikeringkan menggunakan mesin cuci, karena bisa munculkan jamur.

Jadi, sebaiknya segara jemur handuk setelah dicuci agar bisa mengering dengan baik.

4. Langsung Menjemur Tanpa Dikibaskan

Sebelum dijemur, baiknya teman-teman kebaskan handuk mandi terlebih dulu untuk meratakan seluruh lipatan agar mereka dapat mengering secara merata.