Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Apa yang Membedakan Malaysia dengan Negara Lain di Kawasan Asia Tenggara?

By Thea Arnaiz, Selasa, 19 April 2022 | 08:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI tema bumiku, apa yang membedakan Malaysia dengan negara lain di kawasan Asia Tenggara. (Foto oleh Zukiman Mohamad dari Pexels)

Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD/MI tema Bumiku, subtema 1, perbedaan waktu dan pengaruhnya, tepatnya halaman 12, materinya adalah karakteristik geografis negara-negara di kawasan Asia Tenggara.

Sebelum menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.

Umumnya, karakteristik negara-negara di kawasan Asia Tenggara adalah berupa dataran rendah yang luas dan sungai besar, iklimnya tropis karena terletak di khatulistiwa, serta berada di wilayah jalur Pegunungan Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai materi ini, teman-teman bisa membaca teks non fiksi berikut dan kerjakan soalnya. Yuk, baca dengan saksama! 

Kerjakan soal-soal berikut. 

1. ASEAN merupakan organisasi negara-negara di kawasan Asia tenggara. 

a. Apa yang kamu ketahui tentang ASEAN? Jelaskan. 

b. Apa saja persamaan negara-negara anggota ASEAN? Jelaskan. 

Jawaban: 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Apa Saja Tiga Gerakan Bulan?

a. ASEAN adalah organisasi yang dibentuk oleh negara-negara yang ada di kawasan Asia Tenggara.

Organisasi ini ada karena ada kesamaan wilayah, nasib, dan tujuan yang ingin dicapai bersama agar dapat bertahan serta menyejahterakan penduduknya. 

b. - Negara-negara ASEAN mempunyai wilayah yang cocok untuk bercocok tanam, sehingga banyak yang menghasilkan produk pertanian. 

- Kebanyakan negara ASEAN terdiri dari negara kepulauan atau mempunyai wilayah laut sehingga hasil lautnya mencukupi kebutuhan dalam atau luar negeri 

- Negara-negara ASEAN berada di kawasan pertemuan lempeng-lempeng tektonik yang dan banyak aktivitas seismik (gempa) dan juga adanya aktivitas gunung berapi yang aktif. 

2. Malaysia merupakan salah satu negara kepulauan di kawasan Asia Tenggara. 

a. Menurutmu, apa yang membedakan Malaysia dengan negara kepulauan lain yang ada di kawasan Asia Tenggara? Jelaskan. 

b. Apa saja keunikan yang dimiliki negara Malaysia? Jelaskan. 

Jawaban:

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Jenis-Jenis Interval Nada

a. - Saat ini, banyak negara yang mempunyai bentuk pemerintahan demokrasi, namun Malaysia mempunyai bentuk pemerintahan sebagai monarki konstitusional.

- Kenampakan alamnya berupa gunung berlumut, gunung tahan, gunung lerek, dan gunung besar. 

- Penduduknya banyak ras Melayu dan juga Tionghoa.

b. - Wilayahnya terpisah menjadi dua, sebagian ada di Semenanjung Malaysia dan sebagian lagi di Pulau Kalimantan.

- Bentuk pemerintahannya adalah monarki konstitusional dan termasuk sebagai negara Persemakmuran Inggris. 

- Tempat berdirinya kesultanan tertua di dunia, yaitu Kesultanan Kedah yang sudah ada sejak 1136. 

- Mempunyai ikon negara berupa Menara Petronas. 

- Mempunyai jembatan terpanjang ketiga di Asia, yaitu Jembatan Penang yang mempunyai panjang 13, 5 meter. 

3. Apa saja batas-batas wilayah negara Malaysia? 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 3 SD Tema 7, Apa yang Harus Dilakukan saat Ada Mobil Membunyikan Sirene?

Jawaban: 

- Di sebelah barat ada Selat Malaka. 

- Di sebelah utara ada negara Thailand. 

- Di sebelah timur ada Laut Tiongkok Selatan. 

- Di sebelah selatan ada Singapura dan Indonesia. 

Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah. 

Sumber: Buku Penilaian Tematik (BUPETIK) Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Erlangga. 

Kuis!
Kawasan Asia Tenggara dilalui jalur pegunungan apa?
Petunjuk: Cek di halaman 1!

Tonton video ini, yuk! 

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.