Teman-teman bisa menggunakan pakaian longgar sepert kaos nyaman dan celana joggers, lalu kenakan juga sepatu slip-on.
2. Percepat Antrean
Selain membuat diri sendiri nyaman, baiknya teman-teman juga membuat penumpang lainnya nyaman.
Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mempercepat antrean.
Proses masuk ke dalam bandara butuh waktu sebab penumpang harus diperiksa barang bawaan dan melakukan check-in.
Karena itulah terkadang antrean bisa muncul di bandara dan akan semakin panjang di hari-hari libur, seperti Lebaran.
Supaya waktu tidak banyak terbuang, siapkan boarding pass dan ID saat mendekati pintu pemeriksaan bandara.
Baca Juga: Bagimana Cara Membuat Tanaman Tidak Layu Selama Ditinggal Mudik Lebaran?
Kemudian, lepaskan jam tangan, ikat pinggang, mengeluarkan laptop, dan memisahkan cairan sebelum mencapai conveyor.
Cara itu akan membantu teman-teman dan penumpang lainnya untuk melewati antrean secara lebih cepat.
3. Atur Posisi Tas
Di dalam kabin pesawat teman-teman akan berbagi ruangan dengan banyak penumpang lain, termasuk dengan tempat penyimpanan tas.