Jangan Sepelekan, Ternyata Garam Bisa Bermanfaat bagi Tumbuhan! Ini Buktinya

By Grace Eirin, Jumat, 6 Mei 2022 | 17:15 WIB
Garam digunakan untuk berbagai keperluan. (Lorena Martínez/pexels)

5. Buah, sayur, atau hasil panen lainnya jadi lebih awet dan tidak mudah busuk.

6. Tingkat vitamin buah, sayur, atau hasil panen lainnya lebih tinggi.

Cara Membuat Pupuk dari Garam

1. Larutkan garam dalam sedikit air dan saring endapannya. Kemudian masukkan satu sendok teh garam laut ke dalam 3 - 4 loter air.

2. Masukan larutan garam ke dalam penyemprot taman. Tambahkan pupuk atau fungisida sesuai dengan takarannya.

3. Semprotkan tanaman hingga basah. Ulangi aplikasi setiap satu hingga dua minggu selama musim tanam.

Perlu diingat, waktu terbaik untuk menyemprot tanaman dengan pupuk garam adalah sebelum jam 8 pagi atau setelah jam 6 sore.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Struktur dan Jenis Tulang pada Daun

Jam 9 pagi atau setelah jam 6 sore, adalah saat ketika stomata tanaman sedang terbuka dan membuat penyerapan nutrisi lebih maksimal.

Pupuk Harus Diuji Terlebih Dahulu

Jangan sembarangan memberikan pupuk ke tanaman, karena pupuk perlu pengujian terlebih dahulu.

Kamu harus menguji kandungan pH atau keasaman pada tanah, supaya bisa memilih pupuk yang tepat.