Selanjutnya adalah penemuan fermentasi oleh ragi atau mikroba seperti bakteri dan jamur.
Misalnya fermentasi susu dengan bakteri Streptococcus lactis yang menghasilkan keju sebagai produknya.
Contoh lain pemanfaat mikroba untuk bahan pangan adalah pembuatan tempe, nata de coco, yoghurt, asinan, tempe, kecap, tauco, tape, mentega, dan juga oncom.
4. Apa contoh hasil bioteknologi modern?
Pembahasan:
Baca Juga: Contoh Soal World's Holiday: St. Anthony Day, Chusok, Rakhi, New Year's Eve, dan Setsubun
Sedangkan bioteknologi modern di bidang pertanian serta perkebunan, contohnya membantu menciptakan tumbuhan yang kuat terhadap hama, cuaca ekstrem, dan juga rasa yang unggul.
Misalnya semangka kotak, mawar berwarna biru, dan tanaman transgenik lain yang tidak mudah busuk atau mati.
Pembuatan vaksin dan teknologi transplantasi organ juga termasuk contoh bioteknologi modern.
5. Mengapa pemanfaatan energi alternatif termasuk contoh penerapan bioteknologi?
Pembahasan:
Bioteknologi memiliki tujuan untuk mengembangkan teknologi dan produk yang membantu meningkatkan kehidupan dan kesehatan planet.