Cara Melakukan Passing Atas dan Passing Bawah dalam Permainan Bola Voli

By Grace Eirin, Selasa, 24 Mei 2022 | 14:00 WIB
Cara melakukan passing atas dan passing bawah dalam permainan bola voli. (Kampus Production/pexels)

Dalam satu tim bola voli terdiri atas enam orang. Satu orang bertugas sebagai pengumpan, satu orang sebagai libero, dan empat orang sebagai penyerang.

Setiap pertandingan terdiri atas lima set/babak, yang tiap babak terdiri atas 21 poin/angka.

Selain ketentuan-ketentuan di atas, permainan bola voli juga mempelajari 3 teknik dasar, yaitu service bawah, passing bawah, dan passing atas

Cara Melakukan Passing Atas

Teknik passing atas dilakukan untuk mengoper dan mengumpan. Teknik ini dilakukan terutama pada saat menyerang. 

Berikut ini beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk belajar mempraktikkan passing atas. 

1. Posisi awal: tubuh berdiri menghadap bola datang.

Baca Juga: Macam-Macam Jenis Servis dalam Permainan Bola Voli, Materi PJOK Kelas 3 SD

2. Kedua kaki agak merenggang, lutut sedikit ditekuk.

3. Kedua lengan terbuka, jari-jari tangan membuka dan membentuk corong.

4. Saat bola datang, songsonglah dengan jari-jari kedua tangan. Tekuk sedikit kedua lengan untuk meredam bola.

5. Doronglah bola ke depan-atas hingga kedua lengan kembali lurus. Arahkan bola sesuai yang dikehendaki.