Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Apa Penyebab Terjadinya Banjir di Kota?

By Grace Eirin, Rabu, 1 Juni 2022 | 09:00 WIB
Mengapa daerah perkotaan sering terjadi banjir? (Biplab Sau/pexels)

2. Kurang Resapan Air

Daerah kurang resapan air, yaitu kondisi suatu daerah yang kekurangan resapan air namun mengalami hujan yang deras. 

Contoh daerah yang sering kekurangan resapan air adalah perkotaan, karena tanah sudah ditutup dengan aspal dan bangunan. 

Akibatnya, air dari hujan tersebut terus mengalir dan menggenang hingga ke permukiman dan jalan-jalan raya. 

3. Buang Sampah Sembarangan

Membuang sampah sembarangan juga merupakan penyebab terjadinya banjir, lo, teman-teman.

Sampah yang menumpuk dan tertimbun di sungai dapat menyebabkan aliran air menjadi terhambat. 

Baca Juga: Mengapa Olahraga Senam Lantai Harus Dilakukan di atas Matras? Materi PJOK Kelas 4

Apalagi jika aliran sungai semakin deras ketika terjadi hujan, maka air lama-lama akan meluap, dan mengalir hingga keluar daerah sungai, lalu menggenang di sekitarnya. 

4. Rusaknya Tanggul

Rusaknya tanggul di daerah bantaran sungai bisa menyebabkan terjadinya banjir. Apa itu tanggul?

Tanggul adalah tambak atau pematang besar di tepi sungai untuk menahan air. Jika tanggul rusak, maka fungsinya juga terhambat.