Indonesia Jadi Tuan Rumah Formula E 2022, Ini Perbedaannya dengan Formula 1

By Grace Eirin, Sabtu, 4 Juni 2022 | 11:00 WIB
Hari ini (4/6/2022) Indonesia menjadi tuan rumah Formula E 2022. (Chris Peeters/pexels)

Bobo.id - Hari ini, Sabtu (4/6/2022), Indonesia menjadi tuan rumah untuk seri kesembilan Formula E 2022.

Balapan ini akan digelar di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol. Teman-teman tahu apa itu Formula E?

Formula E pertama kali diperkenalkan pada 2014 lalu di Beijing, Tiongkok, dan dipercaya menjadi ajang balap mobil masa depan.

Sejak tahun 2020-2021, status kejuaraan Formula E sudah meningkat menjadi kejuaraan dunia. Artinya, ajang balap mobil ini setara dengan Formula 1. 

Memangnya, apa perbedaan antara Formula E dan Formula 1? Yuk, cari tahu di sini!

Apa itu Formula E? 

Dilansir dari Kompas Otomotif (23/5/2022), Formula E merupakan balap mobil bertenaga listrik. Ajang balap ini digelar di jalanan kota agar masyarakat dapat mengenal mobil listrik.

Formula E mengadopsi konsep balapan sehari selesai. Pertama, diawali dengan sesi latihan bebas atau Practice pada pagi hari.

Practice 1 diberi waktu 45 menit dan Practice 2 waktunya hanya 30 menit.

Baca Juga: Pernah Juara Dunia di Usia 19 Tahun, Ini 7 Fakta Menarik Dani Pedrosa

Namun, jika format balapan menggunakan format double header atau dua balapan dalam satu pekan, maka pada hari kedua akan diberi tambahan sesi latihan bebas dengan durasi 45 menit.

Pembalap dan tim hanya memiliki sedikit waktu untuk mempelajari sirkuit dan membaca situasi, serta mengatur strategi.