Cari Jawaban Materi Kelas 5 SD Tema 9, Apa Perbedaan Pegunungan dan Dataran Tinggi?

By Fransiska Viola Gina, Senin, 13 Juni 2022 | 08:30 WIB
Perbedaan pegunungan dan dataran tinggi. (PIXABAY/12019)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD Tema 9, kita akan belajar tentang kenampakan alam

Kenampakan alam terbagi menjadi dua yakni kenampakan alam daratan dan kenampakan alam perairan. 

Pada kenampakan alam daratan, terdapat dua jenis kenampakan alam yang kerap dianggap sebagai daerah yang sama. 

Yap, daerah itu adalah pegunungan dan dataran tinggi. 

Pegunungan adalah bentang alam yang terbentuk dari kumpulan gunung besar dan kecil. 

Sedangkan, dataran tinggi adalah bentang alam yang lebih tinggi dari dataran di sekitarnya. 

Berikut ini ada perbedaan pegunungan dan dataran tinggi yang perlu kita ketahui bersama. 

Ketinggian Pegunungan dan Dataran Tinggi

Perbedaan pegunungan dan dataran tinggi yang pertama adalah ketinggiannya. 

Baca Juga: Contoh Soal UKK SBdP Kelas 5 SD Semester 2, Isian dan Uraian Lengkap dengan Jawaban

Pegunungan merupakan daerah yang jauh lebih tinggi daripada dataran tinggi, teman-teman. 

Pegununungan biasanya memiliki ketinggian sekitar 600 hingga 1.000 meter di atas permukaan laut.