Contoh Soal dan Pembahasan Jenis dan Ciri-Ciri Hewan Berdarah Dingin

By Grace Eirin, Selasa, 14 Juni 2022 | 10:30 WIB
Buaya, merupakan salah satu jenis hewan berdarah dingin. (Pixabay/Pexels)

Bobo.id - Berdasarkan pengaruh suhu pada lingkungan, jenis hewan digolongkan menjadi dua, yaitu homoiterm dan poikiloterm

Homoiterm disebut juga hewan berdarah panas, sedangkan poikiloterm disebut juga berdarah dingin.

Nah, kali ini kita akan membahas tentang hewan berdarah dingin dari contoh soal dan pembahasan berikut. 

1. Apa yang dimaksud dengan hewan berdarah dingin? 

Pembahasan: 

Poikiloterm atau berdarah dingin adalah jenis hewan yang tidak bisa mengatur suhu tubuhnya. Artinya, ketika suhu lingkungan tinggi, maka suhu tubuhnya ikut meningkat.

Sebaliknya, ketika suhu lingkungan rendah, maka suhu tubuh hewan tersebut menjadi turun.

2. Sebutkan ciri-ciri hewan berdarah dingin. 

Pembahasan: 

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Penjasorkes, Kelas 6 SD/MI

- Hewan poikiloterm tidak dapat mengatur suhu tubuhnya. 

- Suhu tubuh hewan poikiloterm tidak stabil atau mudah berubah-ubah.