Contoh Soal dan Pembahasan Lari Jarak Pendek atau Lari Sprint

By Niken Bestari, Senin, 20 Juni 2022 | 07:17 WIB
Contoh soal dan pembahasan materi lari jarak pendek atau sprint. (Pixabay)

Bobo.id - Lari jarak pendek adalah salah satu unsur dari pendidikan jasmani dan kesehatan yang perlu dipelajari.

Pada olahraga lari jarak pendek atau lari sprint, seorang atlet pelari atau sprinter akan memanfaatkan kakinya dengan kecepatan paling tinggi guna mencapai target waktu secara singkat.

Untuk meningkatkan kinerja dari seorang pelari dibutuhkan pembentukan kekuatan dan tenaga otot yang maksimal, karena dalam lari jarak pendek dipengaruhi oleh faktor-faktor sebagai berikut:

- Speed (Kecepatan)- Power (Daya Ledak Otot)- Strength (Kekuatan)- Coordination (Koordinasi Gerakan)- Flexibility (Kelenturan)- Agility (Kelincahan)- Stamina

Untuk memahami materi olahraga lari jarak pendek atau sprint, kita pahami melalui contoh soal dan pembahasan di bawah ini, yuk!

1. Apa teknik dasar lari jarak pendek / lari sprint yang harus diketahui pelari?

- Mencondongkan tubuh sedikit ke depan saat berlari, sudut kedua lengan sedikit mendekati 90 derajat kemudian saat berlari tangan diayunkan searah.- Kondisi rileks pada otot-otot bagian depan dan kedua lengan.- Kaki tungkai bawah ditolakan dengan kuat sampai lurus, dan pengangkatan pada depan diusahakan sampai posisi sejajar dengan tanah.- Posisi ketinggian pinggang diusahakan sama selama berlari.- Badan dicondongkan dengan serentak ke depan ketika mencapai finish, sehingga dada bisa menggapai pita.

2. Sebutkan macam-macam teknik start / mulai dalam lari jarak pendek!

Ada tiga macam teknik start dalam lari cepat atau lari jarak pendek, yaitu sebagai berikut:

Baca Juga: Selalu Terengah-engah ketika Olahraga Lari? Lakukan 5 Tips Ini agar Napas Lebih Teratur

- Start Pendek (Bunch Start). Kaki kiri di depan dan lutut kaki kanan diletakkan sejajar di sebelah kaki kiri, beri jarak sekitar satu kepal. Jari-jari tangan rapat dan ibu jari terpisah, keduanya diletakkan di belakang garis start.- Start Menengah (Medium Start). Kaki kiri tetap berada di depan, lutut kaki kanan diletakkan di sebelah kanan, sejajar dengan tumit kaki kiri, beri jarak sekitar satu kepal. Jari-jari tangan rapat dan ibu jari terpisah, keduanya diletakkan di belakang garis start.- Start Panjang (Long Start). Seperti dua teknik di atas, Kaki kiri diletakkan di depan lutut kaki kanan yang berada di belakang kaki kiri, beri jarak sekitar satu kepal. Jari-jari tangan rapat dan ibu jari terpisah, keduanya diletakkan di belakang garis start.

3. Sebutkan 3 urutan start lari jarak pendek!