Terakhir Besok, Ini Link Pendaftaran PPDB Jatim 2022 SMA/SMK Tahap 1 Beserta Cara Daftarnya

By Niken Bestari, Senin, 20 Juni 2022 | 15:15 WIB
Link pendaftaran dan cara mendaftar PPDB Jatim 2022 jenjang SMA/SMK Tahap 1. (pch.vector/freepik)

Cara Pendaftaran PPB Jatim 2022 SMA/SMK Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali

- Kunjungi link pendaftaran PPDB Jatim 2022 ini ppdb.jatimprov.go.id, lalu login akun menggunakan NISN dan PIN.

- Untuk SMA, memilih 1 (satu) sekolah yang dituju dalam zona atau luar zona yang berbatasan.

- Untuk SMK, memilih 1 (satu) kompetensi keahlian di sekolah yang dituju dalam zona atau luar zona.

- Untuk jalur pindah tugas orang tua/wali mengunggah SK mutasi/perpindahan tugas orang tua/wali yang diterbitkan oleh instansi, lembaga, kantor, atau perusahaan yang mempekerjakan.

Baca Juga: Cara Pengajuan Akun PPDB Jawa Tengah 2022 Jenjang SMA dan SMK

- Khusus anak guru/tenaga kependidikan memilih 1 (satu) sekolah untuk jenjang SMA atau memilih 1 (satu) kompetensi keahlian untuk jenjang SMK sesuai dengan sekolah tempat orang tuanya bertugas.

- Khusus anak guru atau tenaga kependidikan SMA/SMK Negeri, mengunggah Surat Penugasan orang tua sebagai Guru atau Tenaga Kependidikan dari Kepala Sekolah SMA/SMK tempat bertugas.

- Khusus anak tenaga kesehatan mengunggah Surat Keterangan dari atasan langsung rumah sakit/puskesmas tempat orang tuanya bertugas.

- Mengunduh bukti pendaftaran.