Salah Satunya Goyang Kepala, Ini 5 Kebiasaan Unik yang Masih Dilakukan Masyarakat India

By Amirul Nisa, Kamis, 23 Juni 2022 | 19:30 WIB
Sari adalah pakaian khas dari India yang bisa digunakan dalam berbagai acara penting atau kegiatan sehari-hari. (freepik)

4. Mengunyah Khat

Kebiasaan unik lain dari India adalah mengonsumsi khat, yang biasa dilakukan oleh laki-laki dewasa hingga lansia.

Khat adalah nama dari sebuah daun yang memiliki khasiat untuk memperkuat gigi.

Cara mengonsumsinya pun cukup dikunyah, yang mirip seperti tradisi nginang yang ada di Indonesia.

Jadi jangan kaget kalau teman-teman akan dengan mudah menemukan laki-laki dewasa yang tersenyum dengan gigi dan mulut merah, karena mengunyah daun ini akan menyebabkan warna merah muncul.

Baca Juga: Mulai dari Amerika Serikat hingga India, Ini 7 Julukan Unik yang Dimiliki Negara di Berbagai Dunia 

5. Goyang Kepala

Ada satu kebiasan unik lain yang mungkin sering teman-teman temukan dalam berbagai tayangan dari India, yaitu goyang kepala.

Ternyata menggoyangkan kepala bukan hanya sebuah skenario dalam sebuah acara TV, tapi memang sebuah kebiasaan harian yang dilakukan masyarakat India.

Goyang kepala yang dilakukan oleh orang India memiliki arti sebagai "ya" atau "iya".

Tentu hal ini sangat berbeda dengan di Indonesia, yang menggelengkan kepala memiliki arti "tidak".

Nah, itu tadi beberapa kebiasaan yang ada di India yang mungkin belum teman-teman ketahui.