Perbedaan Hewan Vertebrata dan Invertebrata, Materi IPA Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Senin, 27 Juni 2022 | 09:30 WIB
Hewan vertebrata adalah hewan yang memiliki tulang belakang, sedangkan invertebrata tidak memiliki tulang belakang. (Oday Hazeem/pexels)

Bobo.id - Ada beragam jenis hewan yang tersebar di dunia, yang dibedakan menjadi dua yaitu hewan vertebrata dan invertebrata. 

Pelajaran mengenai hewan vertebrata dan invertebrata dipelajari pada pelajaran IPA kelas 4 SD. 

Pada pelajaran IPA kelas 4 SD, teman-teman akan menemukan pertanyaan yang berbunyi, apa perbedaan antara hewan vertebrata dan invertebrata? 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Hewan Vertebrata

Hewan vertebrata disebut juga hewan yang memiliki tulang belakang, sama seperti manusia. 

Hewan vertebrata dibedakan menjadi lima (5) jenis, yaitu Pisces, Amphibia, Reptilia, Aves, dan Mamalia. 

Pisces merupakan kelompok hewan yang lebih dikenal sebagai ikan, Amphibia yaitu hewan yang hidup di dua tempat, Reptilia merupakan hewan yang memiliki kulit keras, kering, dan bersisik. 

Sedangkan Aves merupakan kelompok hewan yang termasuk burung, dan Mamalia merupakan hewan yang menyusui anak-anaknya.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Pancasila sebagai Ideologi Terbuka? Materi PPKn Kelas 4 SD

Adapun ciri-ciri hewan vertebrata adalah sebagai berikut. 

- Memiliki tulang belakang.