Bobo.id - Salah satu hubungan timbal balik pada kupu-kupu dan tumbuhan adalah kupu-kupu membantu penyerbukan tanaman ketika mengisap nektar dari bunga.
Pada pelajaran IPA kelas 4 SD, teman-teman akan mempelajari tentang penyerbukan pada tumbuhan. Apa itu penyerbukan?
Penyerbukan pada tumbuhan adalah proses jatuhnya serbuk sari pada permukaan putik, yang terjadi pada tumbuhan berbiji terbuka dan tumbuhan berbunga.
Adapun beberapa faktor pendukung penyerbukan tanaman antara lain faktor biotik dan faktor abiotik.
Faktor biotik merujuk pada hewan atau makhluk hidup yang membantu proses penyerbukan. Sedangkan faktor abiotik adalah benda mati atau yang tidak bernyawa yang bermanfaat dalam penyerbukan.
Nah, pada pelajaran IPA kelas 4 SD, terdapat pertanyaan, bagaimana cara kupu-kupu membantu penyerbukan tanaman?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Kupu-Kupu Membantu Penyerbukan Tanaman
Kupu-kupu bermanfaat untuk tanaman sebagai serangga yang membantu penyerbukan dengan membawa serbuk sari dari satu bunga ke bunga yang lain.
Baca Juga: Contoh Sikap yang Sesuai dengan Bhinneka Tunggal Ika, Materi PPKn Kelas 4 SD
Serbuk sari yang menempel pada bunga lain akan melakukan pembuahan dan memunculkan tanaman yang baru.
Serangga-serangga yang membantu penyerbukan tanaman antara lain lebah, kupu-kupu, dan serangga penghisap nektar lainnya.
Penyerbukan ini berguna untuk perkembangbiakan tanaman, dan memicu munculnya banyak tanaman baru.
Jika perkembangbiakan berhasil dan berjalan dengan lancar, maka tanaman akan memunculkan tanaman-tanaman baru.
Secara tidak langsung, penyerbukan tanaman membantu tanaman tetap lestari dan mencegah kepunahan.
Fakta tentang Kupu-Kupu
Menurut Nature Communications, kupu-kupu juga dapat mendeteksi adanya gas yang tersebar di lingkungan.
Sebab, warna sayap pada kupu-kupu dapat mengalami perubahan ketika terkena gas-gas tertentu.
Dilansir dari National Geographic Indonesia, sayangnya kupu-kupu dapat punah karena pemanasan global.
Baca Juga: Bagaimana Cara Energi Minyak Bumi Terbentuk? Materi Kelas 4 SD
Sebab, beberapa jenis kupu-kupu tidak tahan terhadap suhu lingkungan yang terlalu panas.
Pada tahun 1995, para peneliti menemukan bahwa ada enam spesies kupu-kupu yang sensitif terhadap lingkungan gersang di Inggris.
Padahal semakin hari, bumi semakin panas akibat pemanasan global. Oleh karena itu, kupu-kupu harus dilestarikan.
Salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu membiarkan kupu-kupu menjadi penyerbuk alami bagi tanaman, tanpa menggunakan pestisida.
----
Kuis! |
Sebutkan bagaimana cara kupu-kupu mendeteksi adanya gas di lingkungan? |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR