Bobo.id - Bila mempelajari kondisi lingkungan saat ini, teman-teman akan mendengar istilah efek rumah kaca.
Istilah ini digunakan untuk menggambarkan kondisi bumi, seperti yang akan dipelajari dalam materi IPS berikut ini.
Efek rumah kaca adalah kondisi lingkungan yang memberikan dampak buruk pada manusia dan semua makhluk hidup lainnya.
Jari, kali ini kita akan dijelaskan lebih banyak tentang dampak buruk yang bisa didapat dari efek rumah kaca.
Namun, mari simak penjelasan berikut ini tentang pengertian dari efek rumah kaca.
Efek rumah kaca merupakan sebutan untuk menunjukkan kondisi bumi yang seperti rumah kaca.
Rumah kaca merupakan tempat yang dibangun dengan menggunakan kaca untuk memerangkap panas yang didapatkan.
Biasanya, rumah kaca dibuat untuk keperluan kegiatan bercocok tanam yang membutuhkan suhu panas.
Bumi pun digambarkan menjadi bagian dari dalam rumah kaca karena kondisi lingkungan yang dialami.
Efek rumah kaca ini timbul karena adanya gas karbon dioksida (CO2) yang ada di atmosfer.
Adanya gas CO2 ini berguna untuk membuat bumi menjadi planet yang hangat dan tidak membeku.
Baca Juga: Apakah Faktor Pendorong Terjadinya Globalisasi? Ini Penjelasan pada Materi IPS
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR