Bobo.id - Apakah teman-teman sering membuka kulkas untuk mencari makanan atau minuman yang diinginkan?
Kulkas merupakan peralatan elektronik dapur yang memiliki banyak kegunaan.
Kulkas banyak digunakan untuk menjaga bahan makanan seperti daging, ikan, sayuran, dan buah agar tetap segar dan tahan lama.
Selain itu, di cuaca yang panas seperti ini, kita hampir selalu mengambil minuman segar dari kulkas.
Saat membuka kulkas, tak jarang kita melupakan untuk menutupnya sehingga pintunya tetap terbuka untuk beberapa saat.
Padahal, lupa menutup pintu kulkas atau membiarkan kulkas tidak tertutup rapat bisa menimbulkan dampak buruk, lo.
Apa saja? Kita cari tahu bersama, yuk!
1. Boros Listrik
Udara di dalam kulkas seharusnya lebih dingin dan lebih kering daripada udara di luar, teman-teman.
Baca Juga: 7 Bahan Makanan Ini Ternyata Tak Bisa Disimpan di Kulkas, Bisa Hilangkan Rasa
Nah, pintu yang tidak tertutup rapat memungkinkan udara hangat masuk dan menaikkan suhu di kompartemen makanan.
Jika sudah begitu, tentu saja kulkas harus bekerja lebih keras untuk mempertahankan suhu dinginnya.
Dilansir dari Kompas.com, pintu kulkas yang dibiarkan terbuka bisa menambah 7 persen total pemakaian energi, lo.
2. Hewan Bisa Masuk Kulkas
Akibat lupa menutup pintu kulkas selanjutnya adalah memungkinkan berbagai macam hewan masuk ke dalam kulkas.
Hewan pengganggu itu seperti, semut, kecoak, bahkan tikus bisa saja masuk ke dalam kulkas, teman-teman.
Hewan-hewan itu bisa masuk ke kulkas dan mengotori makanan dan minuman yang ada di kulkas.
Jika sudah begini, tentu saja kulkas menjadi tidak higienis dan membahayakan saat kita mengonsumsi makanan yang dihinggapi hewan.
Oleh karena itu, pastikan juga memeriksa segala macam makanan dan minuman yang ditelatkkan di dalam kulkas sebelum mengonsumsinya, ya.
Baca Juga: Bukan Awet Justru Jadi Basi, Ini 7 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas
3. Makanan dan Minuman Cepat Busuk
Kita biasa menyimpan makanan dan minuman di kukas dengan tujuan agar makanan itu tidak cepat busuk.
Tahukah teman-teman? Pintu kulkas yang tidak tertutup rapat dapat mengganggu fungsi kulkas menjadi tidak maksimal.
Akibatnya, isi makanan di dalamnya menjadi cepat rusak atau membusuk lebih cepat dari waktunya.
Jenis makanan yang lebih cepat basi dalam kondisi seperi ini adalah apapun yang terbuat dari krim.
Untuk itu, pastikan untuk memeriksa setiap makanan dan minuman di kulkas sebelum mengonsumsinya, ya.
4. Kulkas Menjadi "Berkeringat"
Akibat lupa menutup pintu kulkas selanjutnya adalah kulkas menjadi "berkeringat" atau mengalami kelembapan.
Ini karena, pintu kulkas yang dibiarkan terbuka akan membuat udara luar yang hangat bercampur dengan udara sejuk dari kulkas.
Baca Juga: Jangan Sepelekan, 5 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Kulkas di Rumah Cepat Rusak
Hal ini pada akhirnya membentuk tetesan air yang akan membuat kulkas terlihat seperti berkeringat.
Akibatnya, segala macam produk makanan dan minuman yang ada di kulkas menjadi basah.
Kulkas yang berkeringat ini menandakan kulkas mengalami kesulitan untuk mempertahankan suhunya.
5. Perlu Waktu Lama untuk Kembali Dingin
Ketika akhirnya kita menutup kulkas yang sudah terbuka lama, maka akan butuh waktu lebih lama untuk membuat kulkas jadi dingin.
Ini terjadi karena udara luar yang hangat mengganggu kestabilan suhu dingin di dalam kulkas.
Akibatnya, kita harus menunggu agar minuman kembali dingin.
Nah, itulah akibat yang ditimbulkan karena kita lupa menutup pintu kulkas. Jangan lakukan lagi, ya!
----
Kuis! |
Berapa persen penambahan energi saat pintu kulkas dibiarkan terbuka? |
Petunjuk: cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.