Inilah 4 Syarat Menjadi Seorang Pustakawan Profesional, Apa Saja?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 8 Juli 2022 | 14:30 WIB
Syarat menjadi seorang pustakawan. (freepik)

Selain itu, disebutkan pula bahwa pustakawan memiliki tugas dan tanggung jawab untuk pengelolaan dan pelayanan perpustakaan

Untuk memenuhi syarat yang tertuang pada undang-undang, kita bisa menempuh pendidikan tinggi dengan minat ilmu perpustakaan, lo. 

Di Indonesia, ada beberapa perguruan tinggi yang memiliki fokus ilmu pada ilmu perpustakaan, lo.

Misalnya, Universitas Indonesia, Universitas Padjadjaran, Universitas Diponegoro, dan sebagainya. 

Seorang pustakawan akan diajarkan ilmu-ilmu tertentu pada proses pendidikan dan pelatihan kompetensinya. 

Hal itulah yang bisa memudahkan seorang pustakawan untuk menjalankan tugasnya di instansi tertentu. 

2. Memiliki Keterampilan Interpersonal

Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Ini Bedanya Pustakawan dengan Arsiparis

Selain pendidikan, yang harus diperhatikan untuk menjadi seorang pustakawan adalah keterampilan interpersonal, teman-teman.

Sebagai seorang pustakawan, kita harus memahami bahkan kita akan bertemu dengan banyak orang dari berbagai lapisan dan kepribadian. 

Misalnya, kita akan bertemu dengan siswa sekolah, mahasiswa, akademisi, guru, profesor, bahkan pakar di berbagai bidang berpengaruh. 

Jadi, tentu saja kita membutuhkan keterampilan interpersonal yang kuat untuk dapat mengalir dengan orang-orang itu.