Tidak Sulit Dibuat, Coba Resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk Ini, yuk!

By Grace Eirin, Jumat, 8 Juli 2022 | 16:50 WIB
Resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk, camilan khas Jawa Barat yang bisa dibuat sendiri di rumah. (Sajian Sedap)

Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu suka makan seblak? Seblak merupakan camilan sekaligus jajanan favorit, khas dari Jawa Barat. 

Seblak terdiri dari olahan kerupuk udang yang disiram air panas hingga basah, kemudian diberi bumbu atau kuah pedas.

Kerupuk basah itu biasanya dilengkapi dengan sayuran, telur, daging, bahkan ada variasi seblak dengan bakso, tahu, siomay, seafood, atau makaroni juga, lo!

Jika kita melihat penampilan seblak yang lengkap, kita akan mengira bahwa kita butuh waktu lama dan cara rumit untuk membuatnya. 

Padahal, dengan menggunakan resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk ini, kamu bisa membuat seblak dengan mudah di rumah. Yuk, simak!

Resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk

Bahan

200 gram kerupuk putih, direndam

4 buah baso sapi, diiris tipis

Baca Juga: Tidak Perlu Jajan, Buat Sendiri Resep Udang Tempura Ini di Rumah, yuk!

1 butir telur

3 batang caisim, dipotong-potong