Oleh karena itu, bisa dijadikan pengganti dari susu sapi dan cocok dikonsumsi oleh orang yang alergi laktosa.
4. Mencegah Peradangan pada Sistem Pencernaan
Karena kandungan proteinnya yang unik, susu kambing etawa juga mempunyai enzim yang bisa mengontrol peradangan pada usus.
Jadi, bagus bagi teman-teman yang sering mengalami sakit perut akibat asam lambung naik ataupun sembelit.
5. Baik Untuk Mencegah Penyakit
Baca Juga: Bisa Jadi Camilan Sehat dan Baik untuk Tulang, Ini 6 Jenis Keju dan Kandungannya
Selain penyakit yang berhubungan dengan sistem pencernaan, susu kambing etawa juga bisa mencegah penyakit lain.
Hal ini karena, susu kambing etawa dapat meningkatkan jumlah trombosit dalam darah, agar lebih kuat melawan virus atau parasit.
Sehingga, tubuh kita secara alami mempunyai antibodi yang kuat untuk beberapa penyakit tertentu.
6. Cara Mendapatkan Susu Kambing Etawa
Saat ini susu kambing etawa dapat ditemukan dengan mudah, karena sudah dikemas lebih menarik, baik dalam bentuk cair ataupun bubuk yang bisa diseduh.
Tetapi, susu kambing etawa yang bagus adalah yang masih mentah dan baru saja diambil dari kambingnya.