5. Tempat Pembentukan Sel Darah
Fungsi terakhir dari kerangka tulang adalah tempat di mana sel darah merah diproduksi.
Sel darah merah akan dibentuk di dalam sumsum tulang, yang terletak di bagian dalam tulang.
Sumsum tulang ini berongga dana ada di setiap tulang, sehingga produksi sel darah merah tidak akan berhenti.
Bahkan, sumsum tulang bisa memproduksi 260 miliar sel darah merah dan 135 miliar sel darah putih setiap harinya, lo!
Baca Juga: Fungsi Tulang Lengan Manusia Berdasarkan Bagiannya, Cari Jawaban Kelas 5 Tema 1
Karena fungsinya penting dan berat, tuang juga tidak terhindar dari berbagai macam penyakit.
Berikut beberapa penyakit yang bisa menyerang kesehatan tulang dan mengganggu kerja tubuh, yaitu:
1. Osteoporosis
Osteoporosis adalah penyakit yang umum menyerang tulang manusia yang sudah berusia lanjut.
Penyakit ini menyebabkan kepadatan tulang berkurang dan akhirnya tulang keropos, serta mudah retak hingga patah.
Meskipun banyak menyerang lanjut usia, namun gangguan kepadatan tulang ini bisa dirasakan oleh semua usia, lo.