Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Pembuatan Gambar Cover Buku

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 29 Juli 2022 | 15:45 WIB
Contoh soal dan pembahasan materi tentang cover buku. (freepik)

- Cover belakang, yang biasanya terdiri dari ringkasan mengenai penjelasan atau petunjuk dari isi buku itu. 

- Punggung buku, umumnya akan disesuaikan dengan ketebalan buku. Buku yang terlalu tipis tidak menggunakan punggung buku. 

4. Apa saja unsur-unsur pembuatan cover buku?

Pembahasan

Unsur dalam pembuatan cover buku terbagi menjadi dua, yakni:

Baca Juga: Ide Pokok Teks 'Beragamnya Flora dan Fauna Indonesia', Cari Jawaban Kelas 5 Tema 1

- Unsur fisik

Dalam unsur fisik, cover buku harus tercantum nama penulis buku, nama penerbit, judul, hingga kalimat penjelas judul yang mudah dipahami dan singkat. 

Selain itu, cover buku juga harus menyertakan desain gambar yang menarik dan sinopsis di sisi bagian belakang. 

- Unsur non fisik

Sementara itu unsur non fisik pada cover buku terdiri dari empat hal, teman-teman. 

Ada kesatuan, keterkaitan ilustrasi dan isi, keindahan, serta irama yang kemudian menjadi satu cover buku yang bagus.