Apa Perbedaan Tokoh Antagonis, Protagonis, dan Tritagonis? Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI

By Thea Arnaiz, Selasa, 2 Agustus 2022 | 20:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI, mengetahui perbedaan tokoh antagonis, protagonis, dan tritagonis. (Foto oleh Andrea Piacquadio/pexels)

Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD/MI tema menjelajah angkasa luar, subtema 3 tokoh penjelajah ruang angkasa, pembelajaran Bahasa Indonesia, materinya adalah unsur-unsur cerita, tepatnya halaman 184.

Sebelum menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.

Seperti yang diketahui, suatu cerita fiksi mempunyai unsur intrinsik, yang terdiri dari tokoh dan penokohan, latar tempat, suasana, dan alur.

Dalam sebuah cerita, penulis akan membuat tokoh dan penokohan yang semenarik mungkin tapi, tidak jauh berbeda dengan sifat-sifat manusia pada umumnya.

Sehingga, alur cerita akan berkembang semakin menarik dan penokohan karakter juga bisa berubah seiring perkembangan alur cerita.

Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku. Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya?

Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya. 

Jelaskan perbedaan tokoh antagonis, protagonis, dan tritagonis. 

Jawaban: 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 1, Apa yang Dimaksud Gerak Lokomotor?

1, Antagonis 

Antagonis adalah tokoh yang dibuat dengan sikap yang menentang atau melawan tokoh protagonis.