Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 1, Faktor Apa yang Mempengaruhi Pertumbuhan Ayam?

By Amirul Nisa, Selasa, 9 Agustus 2022 | 09:30 WIB
Seekor ayam akan mengalami proses pertumbuhan dari anak ayam yang menjadi dewasa. (MrsBrown/pixabay)

Bobo.id - Ada banyak faktor yang mempengaruhi pertumbuhan semua makhluk hidup.

Kali ini, pada materi kelas 3 SD teman-teman akan belajar tentang faktor yang mempengaruhi pertumbuhan pada ayam.

Ayam adalah hewan sejenis unggas yang berkembang biak dengan cara bertelur atau ovipar.

Jadi ayam yang awalnya muncul dari sebuah telur, akan terus tumbuhan dan berkemang menjadi ayam dewasa.

Berikut akan dijelaskan tahap-tahap pertumbuhan ayam hingga berbagai faktor yang mempengaruhi.

Tahap Pertumbuhan Ayam

Proses perkembangan ayam akan dimulai dari terjadinya pembuahan yang membentuk zigot yang kemudian menjadi telur.

Zigot akan berubah menjadi embrio terlebih dulu, baru kemudian ditutupi oleh cangkang dan jadilah sebuah telur.

Setelah proses pembuahan, seekor ayam betina akan membutuhkan waktu 24 sampai 26 jam untuk kemudian bertelur.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 1, Bagaimana Cara Tubuh Beristirahat?

Dalam sekali bertelur, ayam betina bisa menghasilkan sekitar 12 butir.

Lalu pada proses pertumbuhannya, telur-telur itu akan dierami atau mengalami masa inkubasi selama 21 hari.