Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 2, Nama Properti yang Digunakan pada Tari Piring dan Tari Rangguk Ayak

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 26 Agustus 2022 | 08:03 WIB
Nama properti yang digunakan pada tari Piring dan tari Rangguk Ayak. (Wikimedia Commons/Syofiardi Bachyul Jb)

5. Ikat Pinggang

Properti ini dipakai melingkar di bagian pinggang. Tujuannya untuk mengencangkan pakaian bagian bawah. 

Biasanya ikat pinggang dalam tari piring ini disesuaikan dengan warna busananya, teman-teman.

Properti tari ini digunakan oleh semua penari Tari Piring, baik itu perempuan ataupun laki-laki.

Nama Properti yang Digunakan pada Tari Rangguk Ayak

Perlu diketahui, Tari Rangguk Ayak adalah tarian tradisional asal Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. 

Awalnya, tari ini hanya dibawakan oleh kaum pria. Namun, mulai tahun 1950-an, Tari Rangguk Ayak ini juga dipentaskan oleh perempuan. 

Tarian ini disebut Rangguk Ayak karena mempunyai gerakan mengangguk-angguk. Properti yang digunakan pada Tari Rangguk Ayak, antara lain:

1. Rebana

Rebana merupakan properti utama dalam Tari Rangguk Ayak. Rebana yang digunakan terdiri atas beberapa ukuran. 

Alat musik ini dibuat dari kulit hewan yang telah dilapisi oleh bahan tertentu, kemudian ditempel pada kayu berbentuk setengah lingkaran. 

Baca Juga: Unsur-Unsur Pendukung Tari Tradisional, Mulai dari Pola Lantai hingga Iringan