Harga BBM Naik, Apa Bahan Baku BBM dan Bagaimana Produksinya?

By Niken Bestari, Senin, 29 Agustus 2022 | 08:38 WIB
Harga BBM naik, tahukah kalian dari mana asal BBM? (Freepik)

Bobo.id - Harga bahan bakar minyak (BBM) kembali naik pada tahun 2022, teman-teman.

Tahukah kalian, bahwa BBM yang kita gunakan hingga sekarang ini sebagian besar berasal dari sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui?

Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui jumlahnya terbatas. Sumber daya alam ini akan habis suatu saat dan sulit atau tidak mungkin dibuat kembali.

Contohnya minyak bumi, batu bara, dan gas alam.

BBM adalah sumber energi yang kini menjadi penting bagi masyarakat.

Bahan bakar kendaraan itu diperoleh dari minyak bumi yang termasuk salah satu jenis sumber energi tak bisa diperbarui.

Selain BBM, minyak bumi juga bisa diolah menjadi beberapa kebutuhan lain yang berbeda-beda.

Dari Mana Asal Minyak Bumi?

Lalu, dari mana asal minyak bumi, teman-teman?

Ternyata, minyak bumi terentuk dari pelapukan bermacam-macam sisa organisme, lo.

Contoh sisa organisme itu adalah tumbuhan, hewan, dan jasad-jasad renik atau hewan purba kecil.

Baca Juga: Harga Pertalite Dikabarkan Akan Naik, Ketahui 5 Tips Menghemat Bahan Bakar Minyak Ini