5 Dampak Negatif Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di Sekitar Tempat Tinggal, Materi Kelas 6 SD/MI

By Thea Arnaiz, Rabu, 31 Agustus 2022 | 07:51 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI, dampak-dampak negatif dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di sekitar. (Foto oleh Norma Mortenson/pexels)

3. Mengeluarkan Biaya yang Besar 

Meskipun memudahkan pekerjaan dan saat ini banyak pelayanan yang menggunakan teknologi maju.

Tetapi, untuk pengadaan fasilitas teknologi juga membutuhkan modal yang besar. Karena, sarana dan prasarannya harus mendukung dan melakukan pelatihan dasar bagi masyarakat. 

4. Kesulitan Menjaga Privasi 

Ketika perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi makin pesat.

Segala informasi diri lebih mudah diakses di internet, akibatnya kita kesulitan menjaga privasi.

Dampak negatifnya, data diri kita bisa disalahgunakan oleh orang lain yang tidak bertanggung jawab.

Oleh karena itu, kita harus menjaga informasi diri di internet, jangan sampai bocor pada orang lain. 

5. Pembangunan yang tidak Merata 

Di Indonesia, akses internet belum merata dan terbatas akses jaringan internet di beberapa wilayah.

Akibatnya, terjadilah kesenjangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Baca Juga: 5 Contoh Tindakan Cinta Tanah Air Sebagai Seorang Pelajar di Sekolah, Materi Kelas 6 SD/MI