Kata Lain dari 'Melihat' Beserta Contoh Penggunaannya dalam Kalimat

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 1 September 2022 | 12:00 WIB
Kata lain dari melihat dan contoh penggunaannya dalam kalimat. (freepik/suksao)

Bobo.id - Apakah teman-teman tahu kata lain dari melihat? Kata 'melihat' menjadi salah satu kata yang sering kita dengar dan gunakan.

Sebab, melihat memang merupakan salah satu kegiatan yang selalu dilakukan manusia untuk memperhatikan sesuatu. 

Sama seperti kata lainnya, ternyata kata 'melihat' ini juga memiliki sinonim atau padanan kata, lo. 

Namun, sebelum mengetahui kata lain dari 'melihat', sebaiknya kita mengetahui dulu apa arti kata melihat. Simak, yuk!

Arti Kata Melihat

Perlu diketahui, kata melihat merupakan sebuah kata yang berasal dari kata dasar lihat, teman-teman. 

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), melihat adalah menggunakan mata untuk memandang atau memperhatikan.

Ini artinya, ketika kita sedang memandang atau memperhatikan sesuatu menggunakan mata, maka kita sedang melihat. 

Contoh kalimat yang menggunakan kata 'melihat' adalah sebagai berikut:

- Saya melihat Rudi sedang menghafal materi pelajaran.

- Aku senang melihat pemandangan indah dari atas bukit ini.

- Ranti sedang melihat pertunjukan sirkus di kebun binatang.

Baca Juga: 20 Kata Lain dari 'Ikhlas', Bukan Hanya 'Tulus' dan 'Rela'