Sedang Batuk dan Pilek? Hindari 5 Makanan dan Minuman Ini, Salah Satunya Stroberi 

By Thea Arnaiz, Rabu, 7 September 2022 | 18:30 WIB
Salah satunya stroberi, ini makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari ketika sedang batuk dan pilek. (Ivanna Kykla/pexels)

Sehingga, tubuh sehat lebih cepat dan bisa beraktivitas kembali. 

2. Kafeina 

Selain gula, teman-teman juga perlu mengurangi asupan makanan dan minuman yang mengandung senyawa kafeina.

Karena, makanan dan minuman yang mengandung kafeina dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan lebih cepat.

Padahal, saat kita sedang batuk dan pilek, tubuh membutuhkan cairan lebih banyak.

Oleh karena itu, hindarilah makanan dan minuman seperti sereal, teh, permen, dan minuman bersoda.

Gantilah dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung mineral dan vitamin, seperti sayur, buah, jus, air putih, dan salad.

Sehingga, kita bisa sembuh lebih cepat dan siap beraktivitas kembali. 

3. Produk Susu 

Produk susu seperti keju, susu UHT, yogurt, es krim, dan kefir juga perlu dikurangi ketika sedang batuk dan pilek.

Karena, menurut penelitian produk susu dapat memicu pembentukan lendir yang lebih kental.

Baca Juga: Mengapa Kita Lebih Sering Buang Air Kecil Ketika Udara Dingin? Ini Alasannya