Sama-Sama Terjadi pada Lambung, Ini Perbedaan Tukak Lambung dan Penyakit Maag

By Grace Eirin, Rabu, 14 September 2022 | 16:30 WIB
Sakit maag berbeda dengan penyakit tukak lambung. (freepik.com)

Perforasi adalah lubang atau luka di dinding, dalam konteks ini terjadi pada dinding lambung. 

2. Penyebab dan Tempat Terjadinya

Dilansir dari Halodoc.com, maag dapat terjadi akibat iritasi pada lambung karena gangguan muntah kronis, stres, hingga penggunaan obat-obatan tertentu. 

Orang dengan penyakit GERD (gastroesophageal reflux disease) atau penyakit asam lambung, juga bisa mengalami gejala maag. 

Penyakit maag ini termasuk ke dalam jenis peradangan umum yang terjadi pada lambung, yang bisa sembuh tanpa harus menjalani penanganan medis.

Sementara itu, tukak lambung terjadi karena bakteri Helicobacter pylori yang hidup dan berkembang biak pada lapisan mukosa. 

Lapisan mukosa ini yang berguna untuk melindungi jaringan pelapis lambung dan usus kecil.

Tukak lambung juga terjadi ketika lapisan mukus tersebut terkikis dan asam lambung langsung mengenai jaringan lambung.

3. Gejala Penyakit

Sebagian orang berpendapat, bahwa gejala antara penyakit maag dan tukak lambung terasa mirip. Perhatikan gejala kedua penyakit ini. 

a. Gejala Maag

Baca Juga: Bukan Hanya Akibat Lapar, Ini Penyebab Lain Perut Berbunyi yang Perlu Diketahui