Bobo.id - Biasanya iklan akan dibuat sesuai kebutuhan dan menyesuaikan dengan hal yang akan diiklankan.
Tujuannya agar tepat sasaran dan informasi yang disampaikan akan dipahami dengan baik oleh konsumen.
Oleh karena itu, iklan untuk produk kesehatan, makanan, minuman, dan lain-lain pasti dibuat sekreatif mungkin.
Pembahasan tentang iklan akan dibahas dalam pelajaran tematik kelas 6 SD/MI, Tema Wirausaha, Subtema 2: Usaha di Sekitarku.
Pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP), materinya adalah Iklan, tepatnya halaman 145.
Namun, sebelum mengerjakan soal latihan dan menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.
Iklan adalah reklame yang ditujukan kepada masyarakat tertentu untuk memperkenalkan atau menjual produk atau jasa tertentu.
Berdasarkan isinya, iklan dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu iklan pemberitahuan, iklan penawaran, dan iklan layanan masyarakat.
Iklan pemberitahuan biasanya digunakan untuk menginformasikan sesuatu. Iklan penawaran digunakan untuk menawarkan barang atau jasa.
Sedangkan, iklan layanan masyarakat digunakan oleh lembaga pemerintah atau organisasi non profit.
Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku. Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya?
Baca Juga: Biro Iklan: Pengertian, Jenis, Tugas, dan Divisinya, Materi Kelas 6 SD/MI