Bobo.id - Radang usus adalah peradangan pada saluran pencernaan yang menyebabkan luka sehingga menimbulkan gejala, seperti nyeri perut, buang air besar berdarah, penurunan berat badan, dan kelelahan.
Umumnya, peradangan ini terjadi di bagian dalam usus besar atau di dekat area anus.
Siap saja bisa mengalami radang usus terutama pada orang yang sistem kekebalan tubuhnya lemah.
Oleh karena itu, bagi teman-teman yang punya penyakit radang usus, harus segera diatasi agar sistem pencernaan nyaman kembali.
Tidak hanya menggunakan obat kimia, berikut tanaman herbal yang bisa dikonsumsi untuk meringankan gejala radang usus. Apa saja itu, yuk simak!
Tanaman Herbal untuk Meringankan Gejala Radang Usus
1. Lidah Buaya
Lidah buaya adalah tanaman tropis yang mudah teman-teman tanam di sekitar rumah.
Lidah buaya dipercaya bisa meringankan gejala peradangan dan bagian dagingnya bisa digunakan sebagai obat herbal.
Kita bisa mengonsumsi daging lidah buaya dengan cara dibuat puding, jus, atau manisan lidah buaya.
Lidah buaya bisa meringankan gejala radang usus karena, kandungannya dapat menghambat pengeluaran senyawa prostaglandin yang menyebabkan rasa nyeri.
Baca Juga: 6 Gangguan Saluran Pencernaan Kronis, Mulai GERD hingga Radang Usus